Assalamuallaikum semua,,
Kalian ada yang pernah mendengar atau mungkin sudah berpartisipasi dalam kontes Blog Kosmetik Halal Wardah kah? Aku pertama kali tahu tentang kontes ini dari blog nya Nada, lalu aku googling dan menemukan link yang menjabarkan tentang kontes ini. Aku tertarik dan semangat sekali mengikuti kontes ini karena memang aku pengguna Wardah dan mengakui kualitas Wardah yang sangat baik. Jadi tidak akan sulit bagi aku untuk berbagi cerita tentang puas nya aku menggunakan kosmetik Wardah sehari-hari.
Seluruh rangkaian Wardah kosmetik dibuat dari bahan berkualitas dan terbukti aman serta halal. Wardah menjadi produk kosmetik pertama dan satu-satu nya yang bersertifikat halal di Indonesia, Alhamdulillah ^_^ jadi dandannya tidak perlu takut atau khawatir kan.
Ada banyak rangkaian produk Wardah, yaitu rangkaian kosmetik dan juga rangkaian perawatan. Dari sekian banyak produk Wardah aku memakai Lip Palette, Eye Shadow, Eye Liner, Facial Wash, Hydrating Toner, Sunscreen Gel, dan Olive Oil..hmmm cukup banyak juga ya. ^_^
Dari banyak rangkaian kosmetik Wardah, aku suka sekali dengan Lip Palette nya. Dalam satu palet ada 8 warna, jadi kalau sedang bosan dengan warna terang, ada alternatif menggunakan warna lembut. Aku suka bereksperimen dengan menggabungkan satu sama
lain warna-warna yang ada di dalam palet untuk mendapatkan warna yang benar-benar sesuai dengan warna bibir
dan warna kulit wajah aku. Dandan pun jadi seru ^_^
Untuk rangkaian perawatan, favorit aku adalah Pure Olive Oil. Olive oil ini multi guna banget loh karena bisa di aplikasikan di seluruh tubuh kita, suka aku pakai sebagai pelembab kulit tangan dan kaki, pelembab bibir kalo bibir aku lagi kering, untuk digunakan dibawah lingkaran mata sembari melakukan gerakan pijat memutar supaya kantung matanya ga hitam dan matanya jadi cerah *kalo ini diajarin sama mba-mba Wardah nya hehe*, malah kadang aku usap di rambut beberapa saat sebelum keramas supaya rambutnya lembab dan sehat.
Jadi cantik itu bukan hanya tentang warna-warni kosmetik, tapi juga harus memperhatikan perawatan kulitnya. Bayangkan kalau kita punya kulit yang bersih dan sehat, akan semakin cantik kalau dipulas dengan kosmetik yang halal. Kecantikan berawal dari kulit yang sehat terawat !!
Betul sekali apa yang menjadi slogan Wardah, Semakin Banyak Wanita Beralih ke Wardah
salam, Wulan
Rasulullah saw bersabda, "Tidaklah tumbuh daging dari makanan haram, kecuali neraka lebih utama untuknya." (HR At Tirmidzi).
ReplyDeleteAlhamdullilah makin banyak muslimah yang telah sadar halal, termasuk dalam menggunakan kosmetik.
Untuk informasi, artikel, pendidikan dan komunitas halal silahkan kunjungi www.PusatHalal.com
Wassalam,